Kali ini kita akan membahas apa saja sih macam godaan dunia itu? Ngomongin masalah godaan gak jauh dari yang namanya syahwat atau keinginan. Semua makhluk hidup itu punya keinginan, dan keinginan itu mempunyai godaan.*halah, bolak balik bahasanya. Sebenarnya banyak godaan-godaan yang bisa kita temukan didunia ini sehari-hari, tapi disimpulkan ada tiga godaan yang sangat besar yang mau tidak mau kita hadapi selama hidup didunia.
Pertama HARTA
Apa sih yang dikejar didunia ini selain harta, orang hidup perlu harta, dan berinternet pun membutuhkan harta. Harta memang dicari selama pencarian tersebut tak melengahkan kita untuk menggapai arti tujuan hidup didunia ini.
Yang namanya harta bisa diperoleh dengan cara yang benar maupun salah. Cara benar pasti tak merugikan dirinya maupun orang lain, sedangkan cara yang salah, akan menjurumuskan kepada kerugian dirinya sendiri maupun orang lain.
Kedua TAHTA
Tahta atau kedudukan adalah godaan yang banyak dikejar manusia saat ini. Manusia baik atau jahat, kedudukan bagi mereka adalah suatu tempat untuk kepentingan dirinya atau kelompoknya masing-masing. Manusia berebut tahta biasanya disebabkan oleh harta, dan memang berebut tahta itulah mereka akan mengorbankan hartanya jika kalah dan akan mendapatkan banyak harta jika ia menang.
Ketiga WANITA
Memang sebagai pria, wanita itu bagaikan sebuah godaan. Entah apalagi yang dicari setelah harta dan tahta kecuali wanita. Dengan wanita, manusia bisa
meneruskan keturunannya atau melampiaskan hawa nafsunya. Dengan harta, wanita pun bisa didapatkan dengan cara terhormat ataupun terlaknat. Tinggal menentukan wanita seperti apa yang diperebutkan. Harta dan tahtalah biasanya menentukan.
As Posted in : Januari 2010