Kotak Pencarian

Selasa, 12 Juli 2011

[Internet] Chatting Irc di Browser Mozilla Firefox dengan Plugin Chatzilla

Selain berfungsi sebagai Browser / Peramban Internet, Mozilla Firefox juga bisa dipakai sebagai software untuk chatting seperti irc (internet relay chat). Dengan hanya dengan meng-install add-on atau plugin tambahan, anda bisa memakainya gratis.
Untuk cara meng-install dan cara memakainya, ikutilah petunjuk yang saya berikan. 


  1. Kunjungilah link berikut ini: https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/addon/16/ untuk mengunjungi halaman peng-installan plugin Chatzilla, tentunya anda harus menggunakan BROWSER MOZILLA FIREFOX.
  2. Selanjutnya klik tombol ADD TO FIREFOX yang berwarna hijau disana.
  3. Jika muncul tulisan dibawah tab browser anda seperti ini "Firefox prevented this site (addons.mozilla.org) from asking you to install software on your computer" maka klik tombol ALLOW atau IZINKAN dalam bahasa Indonesianya.
  4. Selanjutnya klik INSTALL pada pop-up yang akan keluar, proses peng-installan pun akan dilakukan, tunggu sebentar karena plugin ini tak lebih dari 300 kb.
  5. Setelah plugin berhasil di-install, akan muncul perintah untuk me-restart Mozilla dihalaman pop up. Klik Restart, maka browser Mozilla akan ditutup dan akan memulai sesi kembali. Selesai.
 Adapun cara untuk menggunakan plugin Chatzilla, ikuti langkah berikut ini.
  1. Di Menubar Mozilla, klik opsi TOOLS, lalu cari dan klik Chatzilla.
  2. Untuk memulai chatting, ada beberapa serever IRC yang bisa anda pilih: [INFO]Available networks are [dalnet, efnet, freenode, hispano, ircnet, moznet, quakenet, serenia, slashnet, solidirc, undernet, webbnet]. Itulah daftar yang ada.
  3. Untuk server Indonesia, pilih saja server dalnet. Jika sudah,Chatzilla akan mencoba menyambungkan dengan server. Tunggu beberapa saat.
  4. Untuk mengganti nickname cukup mengklik tombol paling bawa dan pilih opsi CHANGE NICKNAME.
  5. Jika sudah berhasil terkoneksi dan anda ingin memlilih channel untuk chatting, tekan ctrl+j atau di Menubar Chatizilla klik opsi IRC. Anda bisa memilih channel yang disediakan atau mencari sendiri room anda.
  6. Setelah memilih channel, anda tinggal memilih dengan siapa anda chatting di channel tersebut. Selamat mencoba, dan silahkan bertanya jika perlu.