Kotak Pencarian

Minggu, 12 Juni 2011

[Internet] Belajar Bahasa Asing Gratis sambil Dapet Teman di Livemocha

Kursus Pembelajaran di Internet mungkin sudah banyak dalam berbagai bidang, seperti tutorial belajar internet, memasak, olahraga dan lainnya. Salah satu kursus pembelajaran yang paling diminati adalah belajar bahasa. Ya, bahasa. Internet telah menyediakan kursus online untuk penggunanya.



Salah satu situs pembelajaran bahasa terbaik yang pernah ada adalah LIVEMOCHA. Dengan gabungan antara kursus dan jejaring sosial antar member yang berlainan bahasa. Kita bisa belajar bahasa yang kita inginkan sesuai  dengan bahasa yang kita pilih dengan teman sekaligus guru yang mengajarkan bahasanya.

Layanan Livemocha sendiri gratis untuk digunakan, anda bisa memilih kursus bahasa dan menjadi guru atas bahasa yang anda kuasai. Saya sendiri mengajar Bahasa Indonesia loh sama bule-bule.

Dengan menggunakan modul pembelajaran yang sudah ada, disini tugas anda mengikuti kursus kemudian melakukan latihan dengan apa yang sudah diajarkan berupa writing dan speaking. Hasil latihan kita akan dinilai oleh pengguna Livemocha lain dan teman yang sudah kita add sebelumnya.

Akun saya di LiveMocha :D

 Reposted from my blog: http://spreaderz.blogspot.com/2011/03/belajar-bahasa-asing-di-situs-live_03.html