Jogging di akhir pekan bagi masyarakat Banjarmasin biasanya berpusat di tengah kota dimana Sungai Martapura dengan siring Sudirman sebagai pusat berkumpulnya masyarakat karena baru-baru ini dibangun sebuah landmark baru bernama Menara Pandang di Banjarmasin. Di tempat publik ini, masyarakat bisa menikmati berbagai jajanan, pasar terapung artifisial dan juga menikmati sajian hiburan rakyat secara gratis.
Jika ingin menikmati suasana sungai, kita bisa menggunakan kelotok umum dimana akan mengantarkan penumpang menyusuri pinggiran sungai Banjarmasin dengan biaya yang terjangkau. Video yang gw buat berikut ini merupakan proyek sampingan karena ingin merekam salah satu suasana ramai terletak di pusat Banjarmasin.
Gw berterimakasih kepada teman gw, seorang sutradara dan kameramen yang membantu untuk merekam kamera. Adapun video ini menggunakan Bahasa Inggris karena gw ingin memperkenalkan wisata lokal kepemirsa yang lebih luas. Video direkam dengan menggunakan kamera Sony Handheld punya Agung dan diedit menggunakan Vegas yang memakan waktu hampir 3 jam pembuatan.
Mohon maaf Bahasa Inggris belepotan, soalnya gw ingin belajar publik speaking.